Alamat

Jl. Raya Panglegur KM.4 Pamekasan

Telp./WA

+62 898-9700-500

Email

info@iainmadura.ac.id

Kuliah Tamu Sinergitas Antara Kampus dan Pelaku Usaha Membangun Prodi HES

  • Diposting Oleh Admin Web IAIN Madura
  • Kamis, 9 Juni 2016
  • Dilihat 42 Kali
Bagikan ke

PAMEKASAN – pada hari kamis (02/06/2016) di ruang multicenter, dilaksanakn kuliah tamu Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Jurusan Syariah menghadirkan akademisi sekaligus praktisi Ibu Hj. Sri Wigati, M.Ei (Dosen Syariah UIN Sunan Ampel Surabaya). Menurut Beliau Pelaku usaha didunia usaha telah cukup umur dan pengalaman,sedangkan mahasiswa apalagi yang sudah tingkat akhir. Mereka kalah jauh dengan pelaku usaha shg nantinya setalah jadi sarjana mereka akan kalah bersaing. Oleh karena itu untuk mensinergikan dan bahkan melampaui pelaku usaha maka diperlukan lompatan-lompatan baik lompatan dalam ranah teknologi dan manajemen.

Start boleh tertinggal jauh tapi finish mahasiswa harus lebih cepat dibandingkan dengan pelaku usaha. Penajaman kompetensi dan implementasi perkembangan dibudang IT (informasi dan teknologi) bagi mahasiswa HES harus ditingkatkan. Dengan bantuan kecanggihan teknologi sebuah usaha akan mudah dilakukan inovasi dan improvisasi sebagai sebuah kreatifitas mahasiswa. Peningkatan pemahaman dan aktualisasi manajemen akan semakinmengekselarasi mahasiswa di dunia usaha. Tantangan dan peluang selalu mengiring apapun termasuk dunia usaha, sehingga pantang menyerah harus menjadi peta mental mendasar bagi mahasiswa.

Ada beberapa keunggulan yang dimiliki mahasiswa dibandingkan dg pelaku usaha yaitu: (1) Beban hidup..pelaku usaha rata-rata telah memiliki beban hidup di bahu dan pundaknya. Sudah ada antrean kewajiban didalam hidupnya. Pelaku usaha sudah jelas tidak punya sandaran dibelakangnya..tapi kl mahasiswa. Ia belum punya beban apapun dan siapapun. Mereka bebas bergerak..bahkan dibelakang mereka ada penopangnya yaitu orang tua..kewajiban mereka hanya belajar termasuk belajar berusaha (2) Energi..pelaku usaha adalah salah satu pilar pembangunan dibidang ekonomi. Namun mahasiswa merupakan energi yang besar..bahkan ia telah mewarnai bangsa dan negara ini..kl energi itu menyatu antara pengusaha dan mahasuswa maka akan menciptakan pengusaha muda yg dahsyat. Itu semua memerlukan sebuah keberanian di dalam melangkan bagi mahasiswa di dunia usaha dan dukungan semua pihak, seperti pengayaan melalui program kuliah tamu tersebut..alhamdulillah.