InOMN Pertama di IAIN Madura
- Diposting Oleh Admin Web IAIN Madura
- Selasa, 23 Oktober 2018
- Dilihat 36 Kali
Pamekasan (20/10/2018)
Mahasiswa IAIN Madura yang tergabung dalam Komunitas Pelajar Astronomi (Kompas) Kulminasi Pamekasan untuk pertama kalinya mengadakan acara InOMN (International Observe the Moon Night) di anjungan AROMA (Astronomy Observatory IAIN Madura), pada 20 Oktober 2018 sejak pukul 18.30 – 21.30 wib. Acara tersebut juga dikemas dengan pengenalan Kompas Kulminasi yang baru masuk kampus. Hadir dalam acara tersebut Rektor IAIN Madura, Dr. H. Mohammad Kosim, M.Ag, Hosen, MHI selaku dosen Ilmu Falak IAIN Madura yang juga sekaligus pembina Kompas Kulminasi, serta saudara Ghafiruddin selaku mantan ketua Kompas Kulminasi periode sebelumnya.
InOMN (International Observe the Moon Night) merupakan kegiatan tahunan yang diprakarsai oleh NASA (National Aeronautics and Space Administration) sebuah lembaga independen yang bermarkas di Amerika Serikat yang bertanggung jawab dalam penelitian luar angkasa. Untuk di IAIN Madura, acara ini baru pertama kali di gelar. Dalam sambutannya, Rektor berpesan bahwa kegiatan seperti ini untuk terus diadakan dalam rangka menambah wawasan dan keilmuan tentang alam semesta. Ditambahkan pula, IAIN Madura secara bertahap akan menganggarkan pengadaan observatorium berikut perlengkapannya. Sekarang kubah observatorium berdiameter 3 meter telah ada, tinggal pemasangannya. “Sebarkan kepada khalayak bahwa kita sudah punya observatorium untuk pengamatan benda-benda langit” tandasnya.
Acara pertama yang baru digelar ini dihadiri oleh mahasiswa dan mahasiswi dari mahasiswa Ahwal al-Syakhshiyyah (AHS) dan Hukum Ekonomi Syariah (HES) lebih dari 30 orang. Pasca kegiatan ini, Kompas Kulminasi secara bertahap akan melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bernuansa pengenalan wawasan dan keilmuan terkait astronomi atau ilmu falak. Seluruh rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan adalah dalam rangka “Mengenal Alam untuk Keyakinan dan Keilmuan”.