Alamat

Jl. Raya Panglegur KM.4 Pamekasan

Telp./WA

+62 898-9700-500

Email

info@iainmadura.ac.id

IAIN Madura dan Yayasan Pakem Maddhu Menandatangani Kerja Sama untuk Pelestarian Bahasa dan Budaya Madura

  • Diposting Oleh Achmad Firdausi
  • Jumat, 3 Mei 2024
  • Bagikan ke

Pamekasan – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura menggelar acara penandatanganan naskah kerja sama dengan Yayasan Pakem Maddhu (Yayasan Pelestarian, Pengembangan Bahasa, Sastra, dan Budaya Madura) pada Kamis (02/05/2024). Acara ini dihadiri oleh para pimpinan IAIN Madura, Dr. H. Saiful Hadi, M.Pd. (Rektor), Prof. Dr. H. Maimun, S.Ag., M.H.I. (Warek I), Dr. H. Mohammad Ali Al Humaidy, M.Si. (Warek III), Drs. Mashur Abadi, M.Fil. (Kepala LP2M IAIN Madura), Prof. Dr. Erie Hariyanto, S.H., M.Hum. (Sekretaris LP2M) serta Dr. Hafid Efendy, M.Pd. (Ketua) dan anggota Yayasan Pakem Maddhu.

Naskah kerja sama ini meliputi program pelestarian, pengembangan, dan pemuliaan budaya, bahasa, serta carakan Madura.

Foto: Penandatanganan Kerja Sama 

Dalam sambutannya, Rektor IAIN Madura, Dr. H. Saiful Hadi, M.Pd., menekankan pentingnya kerja sama ini sebagai langkah aktualisasi dalam transliterasi terjemah al-Qur’an berbahasa Madura ke dalam tulisan carakan Madura. Proyek ini diinisiasi sebagai bagian dari upaya pemuliaan al-Qur’an untuk dijadikan pedoman hidup umat Islam.

"Kerja sama ini adalah langkah penting dalam menjaga kearifan lokal dan budaya Madura. Transliterasi al-Qur’an ke dalam carakan Madura sejalan dengan semangat icon Taneyan Lanjhang Pengembangan Ilmu Pengetahuan Islam Integratif yang menjadi simbol keberagaman dan kekayaan budaya di lingkungan kampus kita," ujar Rektor IAIN Madura.

Foto: Dokumentasi foto bersama peserta yang hadir pada penandatanganan kerja sama

Ketua Yayasan Pakem Maddhu, Dr. Hafid Effendy, M.Pd., menyambut baik kerja sama ini dan menyatakan bahwa tugas mulia ini sejalan dengan visi yayasan untuk melestarikan dan mengembangkan bahasa, budaya, dan sastra Madura. "Kami sangat menghargai upaya bersama ini dalam pelestarian warisan budaya dan bahasa Madura. Kerja sama ini akan membantu memperkuat identitas dan kebanggaan masyarakat Madura," tambahnya.

Diharapkan bahwa kerja sama ini akan membawa manfaat yang besar bagi masyarakat Madura dalam mempertahankan dan mengembangkan kekayaan budaya dan bahasa mereka. Melalui kolaborasi antara IAIN Madura dan Yayasan Pakem Maddhu, diharapkan tradisi dan kearifan lokal Madura dapat terus dilestarikan dan diwariskan kepada generasi mendatang.

 


Penulis: Achmad Firdausi               Fotografer: Arya Primadi N/Suyitno