IAIN Madura Gaungkan Semangat "Maju Bersama Indonesia Raya" di Upacara Sumpah Pemuda ke-96
- Diposting Oleh Achmad Firdausi
- Senin, 28 Oktober 2024
- Dilihat 108 Kali
Pamekasan – Pada hari ini Senin (28/10/2024), IAIN Madura menyelenggarakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-96 di halaman Gedung Rektorat. Upacara ini dihadiri oleh sivitas akademika dan mahasiswa dengan penuh semangat. Bertindak sebagai pembina upacara, Sarini Ika Rhmawati, S.H.I., M.Pd., selaku Plt. Kepala Biro AUAK IAIN Madura, menyampaikan pesan penting mengenai peran pemuda dalam membangun masa depan bangsa.
Dalam sambutannya, yang merupakan amanat dari Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Plt. Kepala Biro (Kabiro) menyampaikan rasa syukur atas rahmat dan karunia Allah SWT sehingga bangsa Indonesia dapat memperingati peristiwa bersejarah Sumpah Pemuda tahun 1928. "Peristiwa ini merupakan tonggak penting yang menunjukkan tekad para pemuda untuk bersatu dalam menghadirkan negara Indonesia di tengah keragaman. Nilai-nilai dari generasi Sumpah Pemuda 1928 harus terus kita gaungkan untuk menguatkan karakter bangsa dalam menghadapi perubahan yang begitu cepat," ungkapnya.
Momen peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini, yang mengusung tema Maju Bersama Indonesia Raya, juga bertepatan dengan masa transisi pemerintahan baru. Menurut Kabiro, ini adalah kesempatan emas bagi bangsa Indonesia untuk meningkatkan agenda pengembangan kepemudaan, sebagai bagian dari pembangunan menuju Indonesia Emas 2045. "Pemuda adalah pemilik masa depan. Mereka adalah motor penggerak dalam segala sektor pembangunan, baik sebagai subjek maupun objek pembangunan. Partisipasi aktif pemuda dalam pembangunan nasional sangat diharapkan untuk mewujudkan bangsa yang sejahtera dan berdaya saing di kancah global," tambahnya.
Ibu Sarini juga menekankan pentingnya meningkatkan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) yang saat ini berada di angka 56,33 persen. Ia berharap agar seluruh pihak, termasuk pemerintah daerah dan masyarakat, dapat bersinergi dalam membangun ekosistem kepemudaan yang inovatif dan berdaya saing. "Upaya pemajuan pemuda harus dilakukan bersama secara simultan, sinkron, dan terkoordinasi dengan baik, baik di tingkat pusat maupun daerah," jelasnya.
Upacara ini ditutup dengan pesan harapan agar pemuda Indonesia dapat terus mengembangkan kreativitas dan inovasinya serta terlibat aktif dalam berbagai sektor pembangunan. "Mari kita bersama-sama membuka kesempatan seluas-luasnya kepada pemuda untuk berpartisipasi dalam pembangunan Indonesia sesuai dengan kompetensi dan minat masing-masing," ajak Plt. Kepala Biro kepada seluruh peserta upacara.
Penulis: Achmad Firdausi Fotografer: Suyitno/Arya Primadi