Rektor: Peserta KPM Internasional IAIN Madura Disambut dengan Penuh Kekeluargaan
- Diposting Oleh Admin Web IAIN Madura
- Senin, 17 Juli 2023
- Dilihat 94 Kali
Pamekasan – Rombongan peserta KPM Internasional IAIN Madura berangkat melalui Bandara Juanda Surabaya sekitar pukul 09.00 WIB dan tiba di Kuala Lumpur, Malaysia pada Minggu (16/07/2023) sekitar pukul 12.00 waktu Malaysia.
Peserta KPM Internasional yang rencananya akan ditempatkan di wilayah Selangor dan Kuala Lumpur itu kemudian dijemput oleh alumni IAIN Madura yang memiliki lembaga di wilayah Selangor menuju tempat penginapan, setelah istirahat dan sholat agenda kegiatan dilanjutkan dengan silaturrahim sekaligus penyerahan peserta KPM Internasional ke Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Malaysia.
Saiful Hadi selaku rektor dalam sambutannya menyampaikan terima kasih yg sangat mendalam atas sambutan yang luar biasa dan penuh kekeluargaan.
"Mewakili seluruh peserta KPM Internasional yang hadir pada malam ini, saya mengucapkan banyak terima kasih atas penyambutan yang begitu luar biasa dari para pengurus PCINU Malaysia", ungkap Saiful Hadi.
Setelah memberikan sambutan, kemudian Saiful Hadi menyerahkan peserta KPM Internasional agar diberikan bimbingan dan pendampingan kepada pengurus PCINU Malaysia baik peserta yg ditempatkan di Selangor atau Kuala Lumpur.
Sementara pada kegiatan yg berlangsung sekitar 2 jam itu, pihak PCINU Malaysia yang dihadiri olek Wakil Ketua, Sekretaris I dan II juga menyampaikan terima kasih karena telah diberi kepercayaan untuk mendampingi sekaligus memberikan bimbingan kepada peserta KPM Internasional IAIN Madura.
Berikut daftar nama mahasiswa peserta KPM Internasional diantaranya: Andi Low Prodi Hukum Tata Negara, Koyimuddin Prodi Hukum Tata Negara, Alfarobi Ahmad Sulaiman Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Syarifuddin Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Diana Galtar Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Lailatul Qomariyah Prodi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial.
(AF/Humas IAIN Madura)