Alamat

Jl. Raya Panglegur KM.4 Pamekasan

Telp./WA

+62 898-9700-500

Email

info@iainmadura.ac.id

Dharma Wanita Persatuan (DWP) IAIN Madura Gelar Kegiatan Ramadhan Berkah: Bhakti Sosial dan Ceramah Agama

  • Diposting Oleh Achmad Firdausi
  • Jumat, 14 Maret 2025
  • Dilihat 16 Kali
Bagikan ke

Pamekasan – Dharma Wanita Persatuan (DWP) IAIN Madura sukses melaksanakan kegiatan Ramadhan Berkah yang diisi dengan acara bhakti sosial dan ceramah agama. Bertempat di Auditorium IAIN Madura, kegiatan yang mengusung tema “Meningkatkan Iman dan Rasa Berbagi Membangun Keseimbangan Hidup” ini berlangsung dengan penuh khidmat pada Jumat (14/03/2025).

Acara ini dihadiri oleh Rektor dan Wakil Rektor III IAIN Madura, Ketua dan Pengurus DWP IAIN Madura, serta pimpinan lembaga mitra yang berkolaborasi dalam kegiatan ini. Selain itu, hadir pula penceramah agama, Muhammad Taufiq, M.Sy., Ph.D., yang juga merupakan Ketua Internasional Office IAIN Madura.

Dalam sambutannya, Ketua DWP IAIN Madura, Hj. Nur Alifah Hady, mengucapkan terima kasih kepada seluruh civitas akademika IAIN Madura atas dukungan mereka dalam menyukseskan kegiatan ini. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada mitra kerja yang turut berkontribusi, antara lain Bank Syariah Indonesia (BSI) Pamekasan, Bank Rakyat Indonesia (BRI) Pamekasan, Bank Tabungan Negara (BTN) Pamekasan, dan PT. Dua Putri Kedaton Pamekasan. Hj. Nur Alifah Hady juga mendoakan agar seluruh mitra yang telah berpartisipasi semakin sukses dalam kiprahnya.

Rektor IAIN Madura dalam sambutannya menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari semangat bulan Ramadhan yang menghubungkan dua dimensi penting dalam kehidupan, yaitu dimensi Ilahiyah dan Insaniyah. “Kewajiban berpuasa di bulan Ramadhan ini menjadi perekat antara hubungan manusia dengan Allah (Ilahiyah) dan hubungan manusia dengan sesama (Insaniyah). Kegiatan seperti ini sangat penting untuk memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian sosial dalam kehidupan bermasyarakat,” ujar Rektor IAIN Madura.

Lebih lanjut, beliau menyampaikan bahwa Kementerian Agama memiliki tanggung jawab besar dalam mendekatkan ajaran agama kepada umat. Oleh karena itu, kegiatan bhakti sosial yang dilakukan oleh DWP IAIN Madura ini diharapkan dapat menjadi sarana aktualisasi nilai-nilai agama dalam kehidupan nyata, khususnya dalam membantu masyarakat yang kurang mampu.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian santunan secara simbolis oleh Ketua DWP, Pimpinan IAIN Madura dan Lembaga mitra yang hadir kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan. Kemudian, acara diakhiri dengan ceramah agama dan doa penutup yang disampaikan oleh Muhammad Taufiq, M.Sy., Ph.D.

Melalui kegiatan Ramadhan Berkah yang digelar setiap tahun ini, diharapkan dapat terus berkontribusi dalam menebarkan semangat berbagi dan kepedulian sosial. Selain itu, diharapkan pula kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin yang semakin memperkuat nilai keimanan dan ketakwaan dalam kehidupan sehari-hari.

 


Penulis: Achmad Firdausi

Fotografer: Istimewa